Kenapa harus bercerita tentang Yesus?

Masih inget gimana perasaan kamu waktu pertama kali mengikut Yesus – saat pertama kali kamu memahami kedalaman Injil? Bukan cuma di pikiran, tapi juga dalam hatimu? Saat kehampaanmu Dipenuhi dengan kasih Tuhan. Jangan lupakan itu.

Berita pengharapan dalam Injil udah terdengar di antara umat manusia sejak Tuhan Yesus berdiri di atas gunung dan berkata kepada 12 murid, "Pergilah beritahu semua orang! Jangan simpan ini  untuk dirimu sendiri." Panggilan ini bukan cuma buat mereka aja, tapi untukmu juga. Jangan simpan pengharapan itu untuk dirimu sendiri.

Kamu tahu, kamu punya jawabannya. Kamu tahu, kamu punya pengharapan. Jadi, apa lagi yang menahanmu? Bayangkan yang akan terjadi kalau kamu percaya pada-Nya dan membagikan pengharapan itu

Inget 3 hal penting ini kalau kamu ragu untuk bercerita tentang Yesus dan meresponi panggilan Amanat Agung:

1. Kamu punya tujuan

Kalau kamu ngerasa butuh dorongan lebih untuk perjalanan iman kamu, inget bahwa bercerita tentang Yesus gak cuma soal sebuah aksi - tapi ini panggilan bagi kita semua. Dengan menceritakan kasih-Nya, kamu melangkah ke tujuan IIahi yang Allah siapkan.

Sebab, barangsiapa yang berseru kepada nama Tuhan, akan diselamatkan. Tetapi bagaimana mereka dapat berseru kepada-Nya, jika mereka tidak percaya kepada Dia? Bagaimana mereka dapat percaya kepada Dia, jika mereka tidak mendengar tentang Dia. Bagaimana mereka mendengar tentang Dia, jika tidak ada yang memberitakan-Nya?
– Roma 10:13-14

2. Mulai dari kamu

Penginjilan gak dilakukan oleh sedikit orang terpilih aja - ini adalah panggilan dari Tuhan Yesus untuk kita semua. Kamu punya lingkungan kamu sendiri, mereka yang percaya dan denger perkataanmu. Kalau kamu membagikan imanmu dengan cara yang otentik, kamu bisa berdampak besar untuk kehidupan mereka.

Maka kata Yesus sekali lagi: "Damai sejahtera bagi kamu! l  Sama seperti Bapa mengutus Aku, demikian juga sekarang Aku mengutus kamu
– Yohanes 20:21

3. Kamu gak sendirian

Jangan lupa kalau kamu adalah bagian dari kegerakan yang besar. Bercerita tentang Yesus mungkin terdengar menakutkan, rasanya seperti berenang melawan arus. Tapi kamu adalah bagian dari kegerakan global dari orang-orang yang memberitakan Kabar Baik tentang Yesus Kristus. Kontribusimu, sekecil apapun itu; penting banget.

Karena kita mempunyai banyak saksi, bagaikan awan yang mengelilingi kita, marilah kita menanggalkan semua beban dan dosa yang begitu merintangi kita, dan berlomba dengan tekun dalam perlombaan yang diwajibkan bagi kita.
– Ibrani 12:1

Waktu kamu bercerita tentang harapan yang kamu dapat dalam Yesus, kamu sedang memenuhi panggilanmu sebagai pengikut Yesus dan ambil bagian dalam kegerakan besar yang ada di dunia. Berpartisipasi untuk keselamatan teman dan keluargamu, dan menyatakan kerajaan Allah di dunia adalah kehormatan terbesar. Jangan ragu! Kamu gak sendirian. Kamu pasti bisa!

0 Comments

Active Here: 0
Logged in as Name
Edit ProfileLogout

Sign in or create an account to join the conversation

Be the first to leave a comment.
Someone is typing...
No Name
Set
Moderator
4 years ago
This is the actual comment. It's can be long or short. And must contain only text information.
(Edited)
No Name
Set
Moderator
2 years ago
This is the actual comment. It's can be long or short. And must contain only text information.
(Edited)

New Reply

Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.
Load More Comments
Loading

Kami menghargai privasi Anda

Dengan mengklik "Terima", berarti kamu menyetujui penyimpanan cookie di perangkat kamu untuk meningkatkan navigasi situs, menganalisis penggunaan situs, dan membantu upaya pemasaran kami. Lihat Kebijakan Privasi kami untuk informasi lebih lanjut.